Kepergok Curi Uang, Pasutri Diamuk Massa

Pasutri Ongki Sumadinata dan Weny Suhartika diamankan di Polsek Candi setelah kepergok mencuri (Foto / Metro TV) Pasutri Ongki Sumadinata dan Weny Suhartika diamankan di Polsek Candi setelah kepergok mencuri (Foto / Metro TV)

SIDOARJO : Proses pengamanan pasangan suami istri (Pasutri) dari amukan massa yang kepergok mencuri uang di toko makanan di Kabupaten Sidoarjo berlangsung dramatis. Sebab, massa terus memukuli pelaku saat petugas menggelandang mereka ke mobil patroli. 

Meski sempat kewalahan, pasutri Ongki Sumadinata (33) dan Weny Suhartika (29) akhirnya berhasil dievakuasi dari kepungan ratusan warga. Pasutri warga Kecamatan Tulangan Kabupaten Sidoarjo tersebut, selanjutnya menjalani pemeriksaan di Polsek Candi Sidoarjo. 

Kepada polisi, tersangka mengaku nekat mencuri uang di toko makanan karena untuk membayar utang akibat terdampak covid-19. Mereka nekat mengambil uang di dalam brankas saat pemilik toko lengah sibuk melayani pembeli. 

Kini pasutri yang biasa berjualan gado-gado tersebut harus mempertanggungjawabkan perbuatannya dengan mendekam di sel tahanan Polsek Candi. 

"Kami masih dalami aksi mereka. Sebab, berdasarkan keterangan saksi di lapangan pasutri ini sudah berulangkali menjalankan aksinya," ungkap Kapolsek Candi, AKP Yulie Krisna.


(ADI)

Berita Terkait