CLICKS.ID: Beberapa hari terakhir, cuaca di Surabaya kerap berubah-ubah. Jika siang hari, hawa terasa panas menyengat. Namun sore kadang berubah mendung.
Nah, bagi yang berada di rumah dan tak tahan panas, bisa coba menanam pohon pisang hias. Selain membuat lebih cantik, rumah bisa lebih adem. Apa saja ya pohon pisang hias yang bisa kamu tanam?
Berbeda dengan pohon pisang untuk outdoor biasanya bisa dikonsumsi buahnya, pisang hias dalam ruangan yang memiliki ukuran lebih kecil biasanya nggak punya buah atau buahnya nggak bisa diikonsumsi.
Dari segi ukuran, pohon pisang hias memang terlihat jauh lebih kecil sehingga biasa ditanam dengan media pot. Nah, berikut ini adalah sejumlah pohon pisang hias yang bisa bikin rumah terasa lebih adem.
1. Pisang Hias Calathea Lutea
Pohon pisang hias Calathea Lutea cukup sering ditemukan sebagai tanaman hias yang ada di luar rumah. Bentuk dari jenis pisang hias ini sangatlah cantik dan ramping. Daunnya berwarna hijau pekat. Nah, kalau soal ukuran, Calathea Lutea ternyata cukup bervariasi, lo.
Bahkan, kini ada juga yang menjadikan Calathea Lutea jadi tanaman indoor. Meski begitu, perawatannya jelas bakal lebih besar jika dibandingkan dengan Calathea Lutea yang jadi tanaman luar rumah.
2. Pisang Heliconia
Nah, jenis pohon pisang hias berikutnya yang bisa kamu jadikan pilihan adalah Heliconia. Yang menarik dari jenis pohon pisang hias ini adalah warna bunganya yang merupakan kombinasi merah dan kuning yang sangat cantik.
Banyak orang yang salah mengira bunga-bunga ini sebagai buah pisang karena posisinya yang menggantung di antara dedaunan.
Meski nggak besar, Heloconia bisa bertambah ukuran hingga sangat tinggi. Ada yang menjadikannya tanaman interior, namun Heloconia sebenarnya lebih cocok jadi tanaman luar ruangan.
3. Pisang Kipas
Menilik namanya, kamu pasti sudah bisa membayangkan seperti apa bentuk pohon pisang hias ini. Ukurannya cukup besar sehingga sangat membutuhkan ruang. Namun, kamu tetap bisa menanamnya di pot kok dan lebih baik meletakkannya di luar ruangan.
4. Pisang Kana
Kelebihan utama dari pohon pisang hias berjenis Kana ini adalah ukuran daunnya yang kecil. Warna daunnya juga sangat unik, yakni kombinasi dari hijau serta kuning kecoklatan. Pohon pisang hias ini bisa kamu tanam di pot.
Karena ukurannya kecil, kamu pun bisa menanamnya di dalam atau di luar ruangan. Pokoknya, suasana rumah bakal bisa jadi tambah asri, deh.
5. Blood Banana
Wih, kalau diartikan, pohon pisang hias ini namanya adalah pisang darah! Ngeri juga, ya? Meski begitu, pohon pisang hias ini nggak bikin seram, melainkan justru membuat suasana rumah lebih cantik dan adem. Tanaman ini juga bisa ditempatkan di pot, lo. Jadi simpel, deh.
(TOM)