Prakiraan Cuaca Jatim, Senin 17 April: Waspada Hujan Angin!

Peringatan dini BMKG/ist Peringatan dini BMKG/ist

SURABAYA: Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Juanda memberikan peringatan dini untuk waspada terhadap hujan yang melanda di sejumlah wilayah di Jawa Timur,pada hari ini, Senin 27 April 2023.

Di pagi hari, matahari di sejumlah wilayah akan terhalang awan. Beberapa daerah akan berawan sedang. Cuaca saat malam hari pun masih sama. Hanya saja, saat siang sejumlah daerah akan merasakan hujan.

Hujan tersebut bisa berintensitas ringan, sedang, hingga lebat. Hujan akan dimulai sekitar pukul 10.00 hingga 16.00 WIB.

Berikut wilayah yang berpotensi hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang sesaat di Jatim:

Pagi

Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, Situbondo, Bangkalan, Pamekasan, Sampang, dan Sumenep

Siang hingga Sore

Kabupaten Mojokerto, Batu, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Probolinggo, Lumajang, Bondowoso, Situbondo, dan Sumenep.

Cuaca Surabaya Raya

Sementara cuaca di Surabaya saat pagi hari akan berawan. Matahari tak terlalu terik secara keseluruhan. Surabaya akan merasakan hujan ringan saat siang hari sekitar pukul 13.00 WIB.

Namun demikian, matahari akan sedikit terlihat usai hujan turun. Cuaca saat malam hari kembali berawan. Sementara itu, kecepatan angin kisaran 0-10 km/jam. Suhu 24-34 derajat Celcius. Memilki suhu 24-34°C pada siang hari dan sekitar 23°C di malam hari. Kelembapan udara 70-95 persen.

Sedangkan Kabupaten Malang akan hujan ringan pukul 13.00 WIB.  Kemudian di Batu hujan petir pukul 13.00 WIB dan hujan ringan pukul 16.00 dan 19.00 WIB

Disusul Sidoarjo, hujan ringan pukul 13.00 WIB dan 22.00 WIB. Sementara di Gresik, hujan ringan pukul 13.00 WIB

 


(TOM)

Berita Terkait